1.
Jelaskan
pendapat saudara kenapa pentingnya mempelajari perekonomian Indonesia?
Untuk
memperkenalkan pada pengetahuan tentang tahap-tahap dan permasalahan-permasalahan
pembangunan ekonomi di Indonesia. Pembahasan dimulai dengan Ruang lingkup
perekonomian Indonesia, Sejarah perkembangan perekonomian, sistem perekonomian,
kemisikinan dan kesenjangan, industrialisasi dan perekmbangan sektor industri,
pemikiran permbdayaan koperasi, struktur ekonomi, kebijakan ekonomi Indonesia,
otonomi daerah, kemakmuran dan kesejahteraan Rakyat. Sehingga amatlah penting
untuk kita belajar mengenai perekonomian Indonesia.
2.
Jelaskan
pendapat saudara, kapan suatu negara dikatakan sebagai:
a.
Negara
maju
b.
Negara
sedang berkembang
c.
Negara
miskin
a.
Negara
maju
Negara maju adalah sebutan untuk negara yang menikmati standar hidup yang relatif tinggi melalui teknologi tinggi dan ekonomi yang merata. Kebanyakan negara dengan GDP per kapita tinggi dianggap negara berkembang. Namun beberapa negara telah mencapai GDP tinggi melalui eksploitasi sumber daya alam (seperti Nauru melalui pengambilan phosphorus) tanpa mengembangkan industri yang beragam dan ekonomi berdasarkan jasa tidak dianggap memiliki status 'negara maju'. Dan negara dikatan sebagai negara maju apabila standar pendidikanya pun sangat tinggi.
b.
Negara
sedang berkembang
Negara berkembang adalah istilah yang digunakan untuk menjelaskan dan
mengkategorikan negara-negara di dunia yang memiliki standar hidup relatif
rendah, sektor industri yang kurang berkembang, skor Indeks Pembangunan Manusia
atau Human Development Index (HDI) berada pada tingkat menengah ke bawah, serta
rendahnya pendapatan perkapita. Negara yang dikategorikan sebagai negara berkembang adalah negara yang
belum mencapai tingkat negara maju, tetapi bukan negara gagal (failed state). Dengan kata lain, negara berkembang
berada di antara negara maju (tingkat teratas) dengan negara gagal (tingkat
terendah).
Negara berkembang yang memiliki tingkat pertumbuhan ekonomi yang lebih maju dibandingkan negara lain yang setingkat, tetapi belum mencapai tingkat negara maju disebut negara industri baru (newly industrialized country/NICs). Dengan kata lain, negara industri baru sedang berkembang mencapai tingkat negara maju tetapi belum cukup untuk disebut sebagai negara maju. Negara-negara yang memiliki pertumbuhan ekonomi relatif stabil dalam jangka waktu lama, juga dapat digolongkan sebagai negara industri baru.
Negara berkembang yang memiliki tingkat pertumbuhan ekonomi yang lebih maju dibandingkan negara lain yang setingkat, tetapi belum mencapai tingkat negara maju disebut negara industri baru (newly industrialized country/NICs). Dengan kata lain, negara industri baru sedang berkembang mencapai tingkat negara maju tetapi belum cukup untuk disebut sebagai negara maju. Negara-negara yang memiliki pertumbuhan ekonomi relatif stabil dalam jangka waktu lama, juga dapat digolongkan sebagai negara industri baru.
c.
Negara
miskin
Negara Terbelakang adalah negara
tidak mampu berdiri sendiri karena tidak memiliki sistem ekonomi yang dapat
memenuhi dan menstabilkan tingkat perekonomian negaranya sehingga dapat
memengaruhi keadaan kehidupan masyarakat di negaranya. Selain itu, negara terbelakang
memiliki tingkat kemiskinan yang tinggi dan terjadi hampir di seluruh wilayah
negaranya. Menurut Paul Hoffman, menggambarkan keadaan suatu negara terbelakang
dalam suatu ungkapan sebagai berikut: setiap orang dapat memahami suatu negara
terbelakang apabila ia melihatnya. Ia adalah suatu negara yang ditandai oleh
kemiskinan, kota yang dipadati oleh pengemis dan penduduk desa yang sulit untuk
mencari nafkah di kampung halamannya sendiri. Ia adalah suatu negara yang jarang
memiliki suatu industri, seringkali dengan persediaan tenaga dan listrik yang
tidak memada. Negara seperti itu
biasanya tidak memiliki jalan raya dan jalan kereta api yang cukup, pemerintah
belum dapat memberikan pelayanan yang memadai dan komunikasi yang ada biasanya buruk. Rumah sakit dan
lembaga pendidikan tinggi sangat sedikit.
Ø Pertumbuhsn ekonomi
Ø Pemerataan pembangunan
Ø Garis kemiskinan
Ø Pendapatan nasional
· Pertumbuhan
ekonomi adalah proses perubahan kondisi
perekonomian suatu negara secara berkesinambungan menuju keadaan yang lebih
baik selama periode tertentu. Pertumbuhan ekonomi dapat diartikan juga sebagai
proses kenaikan kapasitas produksi suatu perekonomian yang diwujudkan dalam
bentuk kenaikan pendapatan nasional. Adanya pertumbuhan ekonomi merupakan
indikasi keberhasilan pembangunan ekonomi.
· Pemerataan
pembangunan adalah UU yang dahulunya mengamanatkan kebijakan sentralisasi oleh
pemerintah pusat, kini telah diserahkan kembali ke masing-masing daerah. UU ini
diharapkan membuka ruang agar terjadinya pemerataan pembangunan sosial di
seluruh daerah yang dianggap tertinggal akibat sentralisasi pada zaman orde
baru. Namun Sampai saat ini pembangunan masih berkonsentrasi di daerah pusat
khususnya di Ibukota dan sekitarnya, keadaan seperti ini sangatlah jauh dari
apa yang dicita-citakan dalam tujuan nasional Indonesia mengenai usaha-usaha
untuk pemerataan pembangunan. Salah satu contoh ketidakmerataan pembangunan
Indonesia dengan pembangunan masih berpusat di pulau Jawa, dimana banyak
terdapat fasilitas yang memadai seperti fasilitas pendidikan dan kesehatan
sedangkan pulau kecil tidak menglami pemerataan pembangunan, sehingga segala
kebutuhan hidup penduduk sulit untuk didapatkan, seperti pelayanan kesehatan
ataupun sarana pendidikan seperti daerah-daerah di Indonesia yang masih
terpencil.
·
Garis kemiskinan adalah tingkat minimum pendapatan yang
dianggap perlu dipenuhi untuk memperoleh standar hidup yang
mencukupi di suatu negara. Dalam praktiknya, pemahaman resmi atau umum
masyarakat mengenai garis kemiskinan (dan juga definisi kemiskinan) lebih tinggi di negara maju daripada
di negara berkembang. Hampir setiap masyarakat memiliki rakyat
yang hidup dalam kemiskinan. Garis kemiskinan berguna sebagai perangkat ekonomi
yang dapat digunakan untuk mengukur rakyat miskin dan mempertimbangkan
pembaharuan sosio-ekonomi, misalnya seperti program peningkatan kesejahteraan dan asuransi
pengangguran untuk
menanggulangi kemiskinan.
·
Pendapatan nasional adalah jumlah pendapatan yang diterima oleh seluruh rumah tangga
keluarga (RTK) di suatu negara dari penyerahan faktor-faktor produksi dalam
satu periode, biasanya selama satu tahun
Sumber [ 9 Maret 2016 ]